1.Pengertian Peta
Peta adalah rupa permukaan bumi yang digambarkan menggunakan suatu sistem proyeksi dengan skala tertentu sehingga dapat disajikan dalam bidang datar.
Berdasarkan keterbatasan peta tersebut, ada 3 hal penting :
a). Pemilihan fenomena muka bumi yang dianggap penting sesuai dengan tema dan judul peta.
b). Proses pemindahan bentuk muka bumi dalambidang datar dengan menggunakan sistem proyeksi,
c). Proses pengecilan ukuran muka bumi yang sebenarnya dengan menggunakan skala.
2. Jenis-jenis Peta
Diantaranya peta foto dan peta grafik.
Peta foto dihasilkan dari mozaik gabungan foto udara, dilenngkapi garis kontur,toponimi, dan legenda.
Peta dapat dikempokan atas peta umum/peta ikhsiar dan peta tematik.
1). Peta umum, menggambarkan segala sesuatu dipermukaan bumi secara umum.
a). Peta kartografi adalah peta yang menampilkan permukaan seluruh atau sebagian permukaan bumi secara umum. Contojnya Atlas.
b). Peta topografi adalah peta yang menampilkan relief atau bentuk permukaan bumi. (Disebut garis kontur).
3. Fungsi dan tujuan pembuatan peta
a. Fungsi :
- Menunjukan posisi atau lokasi suatu wilayah di muka bumi.
- Memperlihatkan atau menggambarkan fenomena-fenomena dan bentuk-bentuk permukaan bumi.
- Memperlihatkan ukuran,luas, daerah, dan jarak dipermukaan bumi.
- Menyajikan informasi dalam konteks keruangan.
b. Tujuan :
- Membantu suatu pekerjaan, misalnya untuk konstruksi jalan, navigasi, dan perencanaan.
- Analisis data spasial, misalnya penghitungan volume.
- Menyimpan informasi.
- Membantu dalam pembuatan suatu desain.
- Menyimpan informasi.
- Membantu dalam pembuatan suatu desain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar